Apa tazkiyah itu? Tazkiyah
berasal dari kata zakâ – yazkû – zakâan - wa zakwan
yang berarti tumbuh, berkembang saleh, baik, dan subur. Ada sembilan hal yang harus
dibersihkan dalam diri kita yaitu: 1. Tazkiyah al-‘aqli, 2. Tazkiyah al-arwah,
3. Tazkiyah al-Qalb, 4. Tazkiyah al-Sir, 5. Tazkiyah al-Nafs, 6. Tazkiyah
al-Amwâl, 7. Tazkiyah al-Nasal, 8. Tazkiyah al-Bî’ah/al-Ijtimâ’, dan 9. Tazkiyah
al-Jasad.
Tazkiyah adalah pemantapan dan tangga berikutnya setelah memahami Ma’rifatullâh.
Tangga-tangga dalam tazkiyah meliputi: 1. Mengosongkan
kalbu dari akhlak yang hina, 2. Menghiasi kalbu dengan akhlak terpuji, dan 3.
Memurnikan hati hanya kepada Allah.
Pembahasan tazkiyah pada buku ini mengarah kepada Tafsîr
al-Isyâriy, yaitu Tafsîr Shufy, dengan tidak meninggalkan
pandangan-pandangan Mufassir-mufassir
lewat metoda Tafsîr bi al-Ma’tsûr, metoda Tafsîr bi al-‘Ilmi, dan sedikit
mengungkap Tafsîr bi al-Tahlîly (kritis).
Bagi pembaca yang belum mengikuti Kuliah-kuliah Ma’rifatullâh, atau
belum membaca buku tersebut, dianjurkan terlebih dahulu membaca buku-buku
tersebut sebelum membaca atau mendalami Al-Tazkiyah.
Untuk memudahkan
pemahaman buku ini dari aspek tafsir, hendaklah
membaca buku kami ‘Ulûm al-Qurân, karena banyak istilah-istilah yang
perlu difahami dari disiplin ilmu ini.
Ukuran : 10,5 x 14,5
cm. (Edisi Fotocopy)
Tebal : x + 330 hal.
Harga : Rp. 100.000,-
Untuk pemesanan hubungi: Haitami, WA. 081312322631.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar