Mengungkap Peradaban Turki sangat menarik, karena merupakan mata rantai dari peralihan Perdaban Barat dan Timur, serta berada pada poros bumi. Hal ini tidak lepas dari I’jâz (Kemujizatan) al-Qurân dan I’jaz Hadis-Hadis Nabi Saww sebagaimana diungkapkan oleh Allah Swt dalam surah al-Rûm dan Hadis-Hadis Nabi dalam aneka riwayat.
Dalam sejarah Romawi (bangsa Rum) banyak terkandung butir-butir mutiara serta aneka permata yang berharga. Pertarungan bangsa-bangsa yang tidak habis-habisnya, pertarungan Agama Samawi dengan Agama Bumi, serta pertarungan Agama Samawi dengan Agama Samawi, sebagaimana diungkapakan oleh Allah Swt pada surah al-Baqarah (2): 251 (lihat ayat di al-Qurân),
“.......Seandainya Allah tidak menolak keganasan sebahagian umat manusia dengan sebagian yang lain, pasti rusaklah bumi ini, tetapi Allah mempunyai karunia yang dicurahkan atas semesta alam”.
Hadis-hadis nabi, banyak terpancar pada saat terjadinya Perang Ahzab yang juga terkenal dengan Perang Khandaq. Pada saat menggali parit-parit ketika Salman al-Farisi memelopori penggalian parit pertahanan kota Madinah dari serangan Sekutu Arab, yang kemudian disetujui dan dibenarkan oleh Rasulullah Saww, disana banyak sekali isyarat-isyarat tentang penaklukan Parsi dan Romawi, yang nanti dalam naskah berikut saya ungkapkan.
Ukuran : 14,5 x 20,5 cm.
Tebal : iv+220 hal.
Harga : Rp. 65.000,-
Pemesanan : Haitami (081312322631)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar